SANGIHE, SASTALPos.com – Melalui Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS) tim pengabdian pada masyarakat Politeknik Negeri Nusa Utara Jurusan Perikanan dan Kebaharian Program Studi Teknologi Pengolahan Hasil Laut (TPHL) menggelar pelatihan Pembuatan Samosa Ikan Di Kampung Kalama Darat Kecamatan Tamako Kabupaten Kepulauan Sangihe Jumat, (04/9/2020).

Pengabdian masyarakat tersebut diketuai oleh Stevy Imelda M. Wodi, S.Pi, M.Si dan Eko Cahyono, S.Pi, M.Si sebagai anggota tim serta dibantu oleh 4 orang mahasiswa TPHL.

Kegiatan PKMS dilakukan dengan tujuan untuk memberikan pelatihan teknik pembuatan produk olahan berbasis ikan dalam hal ini pembuatan Samosa ikan yang berkualitas sehingga meningkatkan pendapatan masyarakat. Peserta yang mengikuti pelatihan ini sejumlah 15 orang anggota PKK Kampung Kalama Darat.
” selain itu kegiatan ini juga meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakat dalam penganekaragaman produk olahan ikan,” kata Ketua Tim yang juga ketua Program Studi TPHL Polnustar Stevy Imelda M. Wodi, S.Pi, M.Si.
Menurut Wodi terpilihnya kampung Kalama Darat untuk menjadi tempat pelatihan dikarenakan kampung tersebut mempunyai potensi sumber daya alam bahari yang melimpah, sehingga ekonomi masyarakat bertumpu pada berbagai hasil perikanan, seperti menjual ikan segar dan berbagai hasil pengolahan ikan di pasar setempat.
” Saat ini masyarakat Kampung Kalama Darat belum mengembangkan secara maksimal keunggulan tersebut untuk dijadikan sumber pendapatan. Selama ini masyarakat hanya menjual ikan dalam keadaan segar,” ungkapnya.

Dijelaskannya pula, kendala umum masyarakat yaitu tingkat pengetahuan tentang Teknologi pengolahan Produk Olahan Hasil Perikanan yang masih rendah dan belum adanya pelatihan pembuatan produksi pengolahan berbasis ikan dengan menggunakan teknologi inovasi sehingga akan dapat meningkatkan pendapatan/Income Generating bagi masyarakat kampung Kalama Darat,
” Salah satu upaya untuk mempercepat pengembangan kampung Kalama Darat berdasarkan potensi yang dimilkinya yaitu dengan peningkatan pemahaman dan pengetahuan dalam produksi pangan dengan penganekaragaman produk olahan ikan melalui Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS),” jelasnya.

Sementara itu, dari hasil pelatihan ini kelompok masyarakat Kampung Kalama Darat, mampu menghasilkan dan mengembangkan produk olahan berbasis ikan yang berkualitas dan memiliki daya saing tinggi berupa produk Samosa ikan dan kelompok masyarakat dalam hal ini kelompok PKK Kampung Kalama Darat bisa termotivasi dalam mengembangkan dan mengelolah usaha pengolahan berbasis ikan guna meningkatkan pendapatan/Income Generating
” tentunya dengan adanya pelatihan ini juga dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan terciptanya usaha kecil yang mandiri secara ekonomi,” paparnya
Ditempat yang sama Kepala Kampung Kalama Darat Herson Tuwohingide menyambut baik adanya Kegiatan tersebut, sekaligus bangga karena Polnustar bisa mempercayakan kampung Kalama Darat sebagai lokasi Kegiatan PKMS.
” sebagai kepala Kampung tentu berharap dengan adanya kegiatan ini, bisa mengembangkan potensi yang ada sehingga memberikan kontribusi positif bagi peningkatan ekonomi masyarakat,” harap Tuwohingihe.
Penulis : Gun