Mulai Hari Ini 25 Anggota DPRD Sangihe Jaring Aspirasi Rakyat

SANGIHE, SASTALPos.com – Sebanyak 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe mulai hari ini Senin, ( 19 -24/4/2021) akan melakukan Reses di daerah pemilihan (Dapil) masing.

Kegiatan reses ini, dalam rangka mengakhiri masa persidangan II Tahun Sidang 2020/2021.

Kabag Persidangan, Hukum dan Humas Ronald Lumiu, SH menjelaskan kegiatan reses tersebut guna menjaring aspirasi masyarakat di dapil masing – masing anggota dewan.

” hasil reses ini akan menjadi pokok – pokok pikiran amggota DPRD dalam penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah tahun 2022 nanti,” kata Lumiu.

Baca juga:  Papa ' Ani ' Bejad, DiDuga Gasak Anak Baptis Sendiri Sejak Tahun 2019

Sementara itu, Anggota DPRD dari Dapil 2 Fre Jhon Sampakang dari partai Gerindra mengatakan dirinya akan melakukan reses di wilayah pulau yakni Kecamatan Nusa Tabukan.

” hari ini belum bisa dilaksanakan di karenakan kondisi cuaca buruk, gelombang tinggi dan angin kencang. Tinggal menunggu besok atau lusa akan dilaksanakan reses di pulau,” tandas Sampakang.

Senada juga disampaikan oleh wakil ketua DPRD Sangihe dari partai PDIP Ferdy Sondakh yang akan melakukan reses di Dapil 1 yang rencananya dimulai besok.

” kemungkinan besok saya akan lakukan reses, mengingat hari ini adanya badai yang menghatam Sangihe jadi ditunda,” papar sondakh dengan berharap cuaca di Sangihe akan membaik dalam beberapa hari ini.

Baca juga:  Contoh Posting Video

Penulis : Gun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *