Sehari Kadis Dinsos Sambangi 4 Panti Asuhan dan 3 Agen Penyalur Sembako di Kepulauan Sangihe

SANGIHE, SASTALPos.com – Kepala Dinas Sosial Propinsi Sulawesi Utara dr.Rinny Tamuntuan membawa langsung bantuan ke empat Panti Asuhan dan korban banjir di Kelurahan Apengsembeka serta agen penyalur Sembako di Kabupaten Kepulauan Sangihe Rabu, ( 26/5/2021).

” kunjungan saya hari ini sesuai dengan tugas saya sebagai kadis sosial propinsi dalam menunjang program Tahunan Pemerintah Propinsi Sulawesi Utara yang diprakarsai oleh Gubernur Olly Dondokambey, SE dan Wakil Gubernur Steven Kandouw yang peduli dengan anak – anak panti di Kepulauan Sangihe, ” kata dr. Rinny Tamuntuan.

Menurut Tamuntuan program ini diberikan setiap tahun sejak 3 tahun dirinya menjadi kadis Sosial propinsi Sulut. Adapun bantuan langsung ini berupa Beras 475 kg , Susu Dancow 209 karton, minyak goreng 2 liter 38 kantong, gula pasir 171 kg, biskuit khong guan besar 19 kaleng dan kacang hijau. Kepada Panti Cacat Tarorane Kecamtan Manganitu, Panti Asuhan Imanuel Kelurahan Sawang Bendar, Kecamatan Tahuna dan Panti Asuhan Lahoraung Kelurahan Dumuhung, dan Panti Asuhan Sitti Maryam di kelurahan Tona I kecamatan Tahuna Timur.

Baca juga:  Ronny Sompie Sebut Hal ini di HUT Provinsi Sulut ke 59

” saya berharap melalui pimpinan dan pengurus panti dapat menggunakan kebutuhan dasar ini dengan baik untuk anak – anak panti, ” tandas istri dari ketua DPRD Propinsi Sulut dr. Andi Silangen ini kepada sastalpos.com.

Selain kunjungan ke Panti, Tamuntuan juga menyempatkan diri mengunjungi 3 warung yang menjadi agen Sembako Dinsos yang bekerjasama dengan Bank BRI di Kecamatan Manganitu, Petta kecamatan Tabukan Utara dan Kendahe II kecamatan Kendahe. Guna berkomunikasi langsung dengan pemilik warung terkait adanya keluhan – keluhan dari penerima manfaat.

” dari tiga agen yang saya kunjungi semuanya tidak ada permasalahan antara agen pihak bank dan penerima manfaat, seperti terjadi di beberapa wilayah di Indonesia, artinya Sangihe tidak ada perasoalan ” papar Kadis.

Baca juga:  Cuaca Buruk, Jalan Bolevard Tahuna Tidak Bisa Dilewati Kendaraan

Semetara itu, beberapa ketua Panti Cacat maupun panti asuhan dan warung agen sembako yang dikunjungi Kadis Sosial ini menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan bantuan langsung dari pemerintah propinsi.

” kami sangat berterima kasih atas bantuan serta bantuan dari Dinas Propinsi, kepedulian pak Gubernur dan Wakil Gubernur bahkan ibu kadis Dinsos terhadap anak – anak panti bahkan seluruh warga Sangihe,” ungkap ketua panti cacat Tarorane Kecamatan Manganitu Balandina Daulu.

Penulis : Gun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *