Dugaan Pelecehan Oleh Oknum Pejabat Pemda Sangihe, Dua Korban Resmi Melapor ke Polres Sangihe

SANGIHE, SASTALPos. Com – Mencuatnya kasus dugaan pelecehan seksual yang menyeret nama salah satu pejabat eselon II di Lingkup Pemkab Sangihe dengan inisial SL, memasuki babak baru.Dimana dua orang korban DP dan WA resmi melaporkan oknum Kepala Badan tersebut ke PSKT Polres Sangihe. Jumat, (19/11/2021).

Terpantau media ini dua orang yang diduga korban ketika melapor didampingi advokad dan beberapa orang dari UPTD PPA Provinsi Sulut dan PPA Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Ditemui di Polres Sangihe kepala UPTD PPA Provinsi Sulut Marcel Silom kepada wartawan mengatakan bahwa terkait kasus dugaan pelecehan yang dialami oleh ASN perempuan yang diduga dilakukan oleh oknum pejabat atau ASN yang ada di Pemkab Sangihe pihaknya  datang langsung dan melakukan pendampingan kepada korban.

Baca juga:  Wakapolres Sangihe Buka Perkemahan Sabtu Minggu Saka Bhayangkara di Tahuna Barat

“Pendampingan kami lakukan secara  Komprehensif baik pendampingan hukum berupa menyiapkan pengacara dan hukum dan pemulihan traumatis karena itu fungsi dari UPTD Perlindungan Perempuan dan anak,”ungkapnya.

Sejauh ini yang melapor secara resmi sudah ada dua orang, apakah akan ada korban selanjutnya, Silom mengatakan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwajib dan menunggu hasil penyidikan oleh pihak Kepolisian.

Ditempat yang sama pengacara dari UPTD Provinsi Sulut Citra Patricia Tangkudung SH mengatakan kondisi klien saat ini butuh pendampingan Psikologis karena mengalami syok.

“Untuk gambaran kronologis sesuai dengan laporan yang kami terima, korban datang untuk koordinasi ke pejabat yang bersangkutan didalam ruangan oknum pejabat melakukan tindakan pelecehan merangkul sampai mencium kepala dan ada juga yang melaporkan sampai diremas bagian payudara,”ungkapnya.

Baca juga:  HUT Perkawinan Ke 32 Tahun, Keluarga Silangen Tamuntuan Berbagi Kasih Dengan Buruh Bagasi, TKBM, Pemulung dan Tukang Sapu Jalan

Sementara itu Kapolres Sangihe AKBP Denny Wely Wolter Tompunuh membenarkan adanya laporan terkait dugaan pelecehan di Polres Sangihe.

“Memang kita sudah menerima laporan terkait dugaan pelecehan ini, namun sekarangkan masih di proses. Kemungkinan juga akan kita panggil pihak terlapor ini, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, nanti jika sudah ada hasil pemeriksaan akan segera disampaikan ke rekan-rekan media,” tutur Kapolres.(*).

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *