Krisis Listrik, Tamuntuan Jawab Keresahan Warga Sangihe

SANGIHE.SASTALPOS.COM- Penjabat Bupati Sangihe dr. Rinny Tamuntuan tidak diam dengan Krisis Listrik yang terjadi belakangan ini di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

 

Untuk menjawab Keresahan dan aspirasi masyarakat, Rinny Tamuntuan menyambangi langsung pimpinan PT.PLN ( persero) Pusat di Jakarta. Senin,(02/9/23).

 

Keluhan Penjabat Bupati Sangihe tersebut di dengar langsung Oleh Tim dari PT. PLN yang dihadiri Oleh Edyansyah Plh. EVP Operasi Distribusi Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara, Leonardus Sitinjak VP Operasi Pembangkitan IPP, Sudirman VP Pengendalian Distribusi Sulawesi, Maluku, Papua, dan Nusa Tenggara dan Sofwani Anang Ru’yat VP Operasi Pembangkitan.

Baca juga:  Sangihe Bentuk Tim Kampanye, Helmud Hontong : Kami Menargetkan Suara Olly Steven di Sangihe 70 Persen

 

” Saya sudah menyampaikan langsung persoalan krisis listrik yang terjadi saat ini, dikarenakan adanya kerusakan mesin pembangkit, dan meminta kepada pihak PT. PLN untuk secepatnya diatasi. Sekaligus untuk penerangan 24 jam di Kecamatan Nusa Tabukan.” Ujar Pemimpin Wanita ini.

Menurut Rinny, Tim PLN Pusat telah memberikan solusi terkait krisis listrik ini dengan memberikan kepastian dua minggu kedepan sudah bisa normal kembali dan terkait jaringan Pemerintah daerah akan bekerjasama apabila ada gangguan berupa pohon atau hal – hal lain.

 

“ Sudah disepakati dengan Pihak PT PLN Pusat, dua minggu kedepan listrik di kepulauan Sangihe sudah bisa berjalan dengan normal,” Kunci Tamuntuan.

Baca juga:  Pemkot Manado Gandeng IKISST Laksanakan Tulude 2020

 

Terpantau Pula,Rinny Tamuntuan tidak sendirian menyampaikan aspirasi, juga ikut bersama yakni Ketua DPRD Sulut dr. Fransicus Andi Silangen, juga Anggota Fraksi PDIP DPRD Sulut Ir. Jems Tuuk, bersama Wakil Ketua DPRD Sangihe Ferdy Sondakh, SE., anggota fraksi PDIP Demsy Sumendap, SE, Benhur Takasihaeng, SE, Denny R. Tampi, SE. dan Anggota DPRD Minahasa Ansye Tanowas.(Jy)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *