BMKG Terbitkan Peringatan Tsunami Usai Gempa M 8,7 di Rusia, Sangihe Diimbau Waspada

Berita, Sangihe220 Dilihat

SANGIHE.SASTALPOS.COM- Gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 8,7 mengguncang pesisir timur Kamchatka, Rusia, pada Rabu (30/7/2025) sekitar pukul 06.24 WIB. Menyusul peristiwa tersebut, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini tsunami yang mencakup sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Sulawesi Utara.

Kepala Stasiun Meteorologi Naha, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Rafael Marbun, mengatakan bahwa wilayah Sangihe masuk dalam kategori waspada. Namun, potensi ketinggian gelombang diperkirakan kurang dari 0,5 meter sehingga relatif aman.

“Situasi masih terkendali. Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada namun tidak perlu panik. Kurangi aktivitas di sekitar bibir pantai. Informasi ini sudah kami teruskan ke pemerintah daerah dan pihak penyedia jasa pelayaran,” jelas Marbun.

Baca juga:  Pengurus KORMI Sangihe Resmi Menjalankan Tugas

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kepulauan Sangihe, Wandi Labesi, menyatakan pihaknya telah mengambil langkah antisipasi dan terus melakukan koordinasi dengan BMKG maupun BPBD Provinsi.

“Kami ingin memastikan bahwa kebijakan yang diambil benar-benar sesuai dengan kondisi di lapangan. Peringatan dini juga telah dilaporkan kepada pimpinan daerah untuk segera ditindaklanjuti,” kata Labesi.

Menurut Labesi, estimasi waktu terjadinya dampak gelombang tsunami di wilayah Sangihe diperkirakan sekitar pukul 14.52 WITA. Peringatan ini bersifat sementara dengan durasi yang tidak terlalu lama, mengingat pusat gempa berada di wilayah Rusia.

Baca juga:  Ketua DPRD Provinsi Sulut dan Dinas Sosial Mengucapkan Dirgahayu Ke -596 Daerah Kepulauan Sangihe

Meski ancaman tsunami terbilang minim, Labesi tetap meminta masyarakat, khususnya di pesisir, untuk tidak mengabaikan peringatan dan selalu memantau informasi resmi dari pemerintah.

“Masyarakat diimbau tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum tentu benar atau menyesatkan. Pemerintah daerah memastikan akan menyampaikan informasi resmi secara tepat dan bertanggung jawab,” pungkasnya.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *