Tak Hanya bangun Jalan, Kodim 1301/Sangihe Donor Darah Pada Pembukaan TMMD ke 106

Berita, Nasional, Sangihe214 Dilihat

SANGIHE, SASTALPos.com – Kodim 1301/Sangihe terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Sangihe, Pasalnya selain pembangunan infrastruktur seperti jalan dengan sepanjang 2250 m dan lebar 8 m melalui program TMMD 106 tahun 2019 ini.

TNI juga melakukan Bakti Sosial berupa Donor Darah  usai  upacara pembukaan TMMD  di Aula Pendopo Bupati, jalan Merdeka, Kelurahan Dumuhung, Kecamatan Tahuna. Selasa(01/10/2019).

” Bakti Sosial Donor Darah ini merupakan kerja sama tim Kesehatan Kodim selaku penyelenggara menggandeng PMI,” kata Dandim 1301/Sangihe Letkol Inf Saiful Parenrengi, M.Psi usai Upacara pembukaan.

Baca juga:  Pemkab Sangihe Ajak Masyarakat Kampanyekan HUT Daerah 600 Tahun Dan Tulude

Menurut Dandim nantinya darah yang terkumpul akan didistribusikan ke PMI untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,

” Kegiatan Donor Darah merupakan kegiatan sosial untuk membantu ketersediaan darah untuk masyarakat yang membutuhkan, untuk itu TNI selalu mendukung kegiatan ini agar pelayanan kesehatan untuk masyarakat dapat terpenuhi,” Tandas Dandim dengan senyum khasnya.

Diketahui, kegiatan ini diikuti oleh Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Joseph Robert Giri, SIP MSI beserta jajaranya,anggota TNI, Polri dan masyarakat.

Penulis : Gun �f���D”

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *