Dosen POLNUSTAR Bagi Ilmu Sanitasi, Higienis dan Teknik Penanganan Ikan Dengan Siswa SMK 1 Tabukan Tengah

SANGIHE, SASTALPos.com – Politeknik Negeri Nusa Utara (POLNUSTAR) kembali menunjukkan eksistensinya di dunia pendidikan, pasalnya Selasa, 07 Agustus 2021, Beberapa dosen POLNUSTAR menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat yang bertempat di SMK Negeri 1 Tabukan Tengah. Diketuai Jaka F. P. Palawe, STP.,M.Si dan didampingi anggota tim Jefri A. Mandeno, S.Pi.,M.Si, Ely John Karimela, S.Pi.,M.Si dan Dr. Wendy A Tanod, S.Kel.,M.Si

Tatap muka Tim Pengabdian dengan Kepsek Drs. John Wolf, MPd.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bimbingan tambahan bagi siswa-siswi SMK 1 Jurusan Nautika Kapal Penangkap Ikan mengenai Sanitasi, Higienis dan Teknik Penanganan Ikan Pasca Tangkap di Atas Kapal.

Baca juga:  Laksanakan Pembinaan Fisik, Mental, Dan Disiplin, Lapas Tamako Berkolaborasi Dengan Polsek Tamako. 

 

“Kegiatan ini merupakan kegiatan darma pengabdian dari dosen dan tindak lanjut kerjasama antara POLNUSTAR dengan SMK. Diharapkan kegiatan ini dapat berjalan lebih panjang sehingga memperkuat kolaborasi dan sinkronisasi kurikulum pendidikan vokasi khususnya di bumi Nusa Utara Tercinta” Tutur Jaka ketua Tim Pengabdi.

Selain memberikan ilmu, Tim Pengabdian juga memberikan bantuan bahan-bahan untuk penerapan Sanitasi dan Higienis.kepada pihak sekolah.

Tim Pengabdian ketika memberikan bantuan bahan-bahan untuk penerapan Sanitasi dan Higienis.kepada pihak sekolah.

 

Kehadiran, Tim Pengabdian mendapat disambut baik oleh kepala Sekolah SMK N 1 Tabukan Tengah Drs. John Wolf, MPd. Mengapresiasi adanya kegiatan positif yang sangat bermanfaat bagi siswa maupun guru yang ada.

Baca juga:  Peduli Korban Banjir Bandang, Tamuntuan Serahkan Langsung Bantuan ke Warga Mangsel dan Tamako
Foto bersama Tim Pengabdian dengan Guru dan Siswa peserta.

“ tentu kami berharap kedepan semakin banyak kegiatan seperti ini dan berkelanjutan,” Harap Wolf.

 

Diketahui, Kegiatan dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan dengan baik sehingga dapat berjalan dengan lancar. (*)

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *