UNIMA dan POLNUSTAR Melakukan Ekspedisi Pulau Kabaruan Kabupaten Talaud Dalam Pencarian Sponge dan Teripang

Advetorial, Berita521 Dilihat

SASTALPOS.COM – Universitas Negeri Manado (UNIMA) bersama Politeknik Negeri Nusa Utara (POLNUSTAR) memulai kegiatan Ekspedisi di pulau Kabaruan Kabupaten Talaud untuk pencarian Sponge dan Teripang. Selama dua hari 17-18 Juni 2022.

 

Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama penelitian yang dibangun oleh Prof. Dr.  R. A. Mege (UNIMA) Dan Dr. Walter Balansa (POLNUSTAR).

 

Grand Penelitian yang di peroleh dari Kemendikbudristek melalui dana Desentralisasi. Akan dilaksanakan selama kurun waktu 3 tahun secara berturut-turut.

 

Menurut Prof. Dr.  R. A. Mege dari Unima kegiatan ini merupakan bentuk ekspansi untuk mencari bahan- bahan alam yang dapat memberikan manfaat untuk pengembangan obat-obatan dan pangan fungsional ke depan.

Baca juga:  Tim Matching Fund POLNUSTAR Latih Warga Kampung Mahumu Cara Membuat Ikan Kayu

 

“ Penelitian ini lebih ke bahan – bahan alam yang sangat bermanfaat dan dimiliki oleh laut Kepulauan yang ada di wilayah Sulawesi Utara ini,” Kata Mege.

Dalam kegiatan yang berlangsung selama 2 hari tersebut, Tim memperoleh 46 jenis Sponge dan 4 jenis Teripang.

 

“ Hasil ini dijadikan sampel yang nantinya akan dibawa ke Unima untuk tes DNA Barcoding dan sebagian dibawa ke POLNUSTAR untuk identifikasi Spikula,” Kata Dr. Walter Balansa.

Tim peneliti dibantu oleh paradise dive center yang berpusat di Melong yakni Djunaide  dan Efendi

Baca juga:  Breaking News..!! Pagi Ini, 5 Bakal Calon Direktur POLNUSTAR Paparkan Visi dan Misi, Diprediksikan Gansalangi, Sarapil dan Surudani Lolos Tahap Selanjutnya

Sementara, Balansa membawa 2 penyelam yakni Herjumes Aatjin dan Hendra Manabung dan Frets Rieuwpassa sebagai tim peneliti. ***

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Sastal Pos di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *