SANGIHE, SASTALPos.com – Pelaksanaan Pra TMMD ke 106, Senin (16/09/2019) diawali dengan Doa bersama dipimpin oleh Pendeta Rompas, S.Th dan dihadiri oleh Dandim 1301/Sangihe Letkol Inf Saiful Parenrengi, M.Psi.
Setelah doa bersama dilanjutkan dengan pembukaan jalan dengan alat berat Exsavator. Dengan panjang jalan 2250 m dan lebar 8 m,
” Melalui Doa bersama ini, tentu kita semua berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, keselamatan dan keberhasilan” Harap Dandim 1301/Sangihe.
Diketahui, sebelum dilaksanakan pembokaran jalan telah diadakan sosialisasi dengan pemilik lahan yang bertempat di Kantor Kelurahan Pananekeng kemudian dilanjutkan dengan peninjauan langsung ke lokasi lahan yang akan digusur. “Tujuan diadakan Pra TMMD ini agar pencapaian sasaran fisik pembukaan jalan dan pembuatan rumah tiga pilar dapat selesai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan” ujar Parenrengi.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Pasiter kodim1301/Sangihe Kapten Inf Meinhard Lolaroh,Danramil 1301-05/Tahuna Kapten Chb Celcius T Wangka, Danramil 1301-08/Tabukan Tengah Lettu Inf Josman Mamantung, anggota kodim 1301/Sangihe,Lurah Pananekeng Ibu Serli M Lambe, SP dan Pemilik lahan.
Penulis : Gun