Ini Hasil Klarifikasi Isu Penculikan Anak di Sangihe, Ternyata Hoax

SANGIHE, SASTALPOS.COM – Hasil klarifikasi Polres Sangihe soal Isu percobaan penculikan anak yang sempat viral di media sosial Facebook ternyata Hoax.

 

Informasi ini merupakan hasil  klarifikasi dari Pihak Polres Sangihe melalui pihak Polsek Manganitu Selatan ( Mangsel) yang langsung melakukan penyelidikan dan interogasi kepada kedua siswa bersama dengan orang tua/wali. Senin, (6/2/2023).

 

“ sesuai dengan hasil penyelidikan dan interogasi kepada kedua anak tersebut yang didampingi oleh orang tuanya, ternyata berita dan video itu tidak benar atau tidak sesuai dengan kejadian yang sebenarnya alias Hoax,” Kata Kapolsek Mangsel Ipda Agus Sinurat.

Baca juga:  Rinny Tamuntuan Jalin Silaturahmi Dengan Majelis Ta'lim Permata Dasawisma 06 Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

 

Selain itu, kedua oran tua dari anak tersebut membuat pernyataan secara lisan melalui Video klarifikasi ketidak benaran berita percobaan penculikan anak tersebut.

 

Meski, hasil klarifikasi ternyata Hoax, namun unggahan video pernyataan dari kedua siswa SDN Pindang Apeng Kaluwatu kecamatan Manganitu Selatan ini memicu dikeluarkannya surat himbauan kewaspadaan dari kepala dinas pendidikan yang ditanda – tangani oleh Kadis Drs. Jolly Mandak.

 

Tak hanya itu, akibat adanya informasi yang tidak benar tersebut membuat panik serta keresahan bagi orang tua anak – anak maupun masyarakat serta pemerintah Kampung, Kecamatan dengan melakukan penyampaian melalui pengeras suara yang ada di kampung – kampung terkait adanya isu penculikan anak tersebut.(*)

Baca juga:  Sambut Paskah, Warga KGMPI di Wilayah 15-17 Kepulauan Sangihe, Gelar Pawai Obor Paskah

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *